Uncategorized

Karsinoma Sel Skuamosa untuk kulit

Karsinoma Sel Skuamosa untuk kulit

PelangiKoinLounge- Karsinoma sel skuamosa adalah kanker kulit yang menyerang sel skuamosa, yaitu sel yang membentuk lapisan tengah dan luar kulit. Kanker ini umumnya muncul di wajah, leher, tangan, dan kaki.

Karsinoma sel skuamosa (KSS) menempati peringkat kedua untuk jenis kanker kulit yang paling sering terjadi. Meski biasanya muncul di area kulit yang sering terpapar sinar matahari, KSS juga dapat menyerang bagian tubuh lain yang memiliki sel skuamosa.

Karsinoma-Sel-Skuamosa-alodokter

Karsinoma sel skuamosa adalah jenis kanker kulit yang pertumbuhannya cenderung lambat. Namun, tidak seperti kanker kulit lain, kanker jenis ini dapat menyebar ke tulang dan organ tubuh lain. Pada kondisi ini, KSS akan lebih susah untuk disembuhkan.

Penyebab Karsinoma Sel Skuamosa

KSS disebabkan oleh mutasi atau perubahan DNA pada sel skuamosa di kulit. Mutasi tersebut menyebabkan sel skuamosa menjadi tumbuh tidak terkendali dan hidup lebih lama.

Perubahan DNA pada sel skuamosa dapat dipicu oleh radiasi sinar ultraviolet, seperti akibat paparan sinar matahari langsung atau akibat prosedur untuk menggelapkan kulit dengan sinar UV (tanning kulit).

Faktor Risiko Karsinoma Sel Skuamosa

Terdapat sejumlah faktor yang dapat meningkatkan risiko terjadinya karsinoma sel skuamosa, yaitu:

  • Berusia lanjut
  • kulit yang berwarna terang
  • riwayat KSS atau kanker kulit jenis lain
  • riwayat sunburn saat anak-anak atau remaja
  • Memiliki lesi prakanker, seperti solar keratosis atau penyakit Bowen
  • Memiliki daya tahan tubuh lemah, misalnya karena menderita leukemia atau limfoma, baru menjalani transplantasi organ, atau sedang mengonsumsi obat penekan sistem imun (seperti kortikosteroid)
  • Terpapar oleh bahan kimia, seperti arsenik, dalam jangka panjang
  • Memiliki pekerjaan yang terekspos dengan radiasi
  • Menderita infeksi human papillomavirus (HPV) atau human immunodeficiency virus (HIV)
  • Menderita kelainan genetik, seperti xeroderma pigmentosum, sindrom Gorlin, albinisme, dan sindrom Bazex
  • Terpapar sinar matahari secara berlebihan, misalnya karena bekerja di luar ruangan
  • Menggunakan alat tanning untuk menggelapkan kulit

Gejala Karsinoma Sel Skuamosa

Karsinoma sel skuamosa umumnya menyerang kulit yang terpapar sinar matahari, misalnya kulit kepala, tangan, telinga, dan bibir. Akan tetapi, gejala juga bisa muncul di bagian tubuh lain, seperti di dalam mulut, telapak kaki, serta area kelamin dan anus. PokerOnline

Gejala awal karsinoma sel skuamosa pada kulit adalah munculnya bercak merah yang bersisik atau benjolan yang terasa kering, gatal, dan berubah warna (solar keratosis).

Pada bagian dalam mulut, misalnya lidah, gusi, atau dinding mulut, gejala awalnya dapat berupa bercak putih yang tidak bisa dibersihkan (leukoplakia).

Jika sudah berkembang, tanda dan gejala karsinoma sel skuamosa yang dapat terjadi antara lain:

  • Benjolan merah yang keras, terlihat seperti kutil
  • Bercak merah kasar yang berkerak, bersisik, dan mudah berdarah
  • Luka terbuka yang tidak kunjung sembuh
  • Luka dengan pinggiran yang menonjol dan dasar luka yang gatal dan mudah berdarah

Perlu diketahui bahwa luka pada kulit yang lama tidak sembuh atau kerap terbentuk kembali juga bisa menjadi tanda dari karsinoma sel skuamosa.

Kapan harus ke dokter

Periksakan diri ke dokter jika Anda mengalami gejala-gejala seperti di atas, terutama jika gejala tidak kunjung sembuh hingga 2 bulan. Semakin cepat karsinoma sel skuamosa dideteksi dan ditangani, semakin baik pula kesempatannya untuk sembuh.

Baca Juga : 5 Cara Ubah Perilaku Kompetitif Yang Mengarah Ke Hal Negatif

cs

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *