BERITA KESEHATAN

Gejala Kanker Usus Besar Stadium Awal Hingga Lanjut, Serta Pencegahannya

Gejala Kanker Usus Besar Stadium Awal Hingga Lanjut, Serta Pencegahannya

PelangiKoinLounge  Gejala kanker usus besar stadium awal sering disepelekan banyak orang. Padahal bila tidak ditangani segera, gejala ini dapat menyebabkan kanker usus besar yang kamu alami semakin parah keadaannya. Walaupun memang gejala tahap awal tidak menunjukkan gejala yang cukup mencolok.

Ciri- ciri kanker usus besar stadium awal sering dianggap sebagai gejala gangguan pencernaan biasa. Hal inilah yang menyebabkan banyak orang terlambat dalam menanganinya. Apalagi, gejala kanker usus besar pada tahap awal cukup sulit diidentifikasi.

Penyakit kanker usus besar merupakan penyakit yang mematikan. Namun, kebanyakan orang akan menyadari mengidap kanker usus besar saat telah berada pada stadium lanjut. Oleh karena itu, kamu wajib untuk mengetahui ciri-ciri kanker usus besar stadium awal dan memeriksakan diri secara rutin ke dokter agar bisa mengatasi kanker usus besar ini.

Berikut PelangikoinLounge rangkum dari berbagai sumber, Kamis (24/10/2019) tentang ciri-ciri kanker usus besar stadium awal hingga stadium lanjut. 

Ciri-Ciri Kanker Usus Besar Stadium Awal

Gejala Kanker Usus Besar Stadium Awal
Ilustrasi BAB

Ciri-ciri kanker usus besar stadium awal memang sulit diidentifikasi. Banyak yang menganggap gejala kanker usus besar stadium awal merupakan gangguan kesehatan pencernaan biasa dan mengabaikannya.

Padahal ciri-ciri kanker usus besar stadium awal benar-benar harus diperhatikan agar tidak bertambah parah. Oleh karena itu, kamu perlu secara rutin mengecek kesehatanmu ke dokter, terutama bila mengalami berbagai ciri-ciri kanker usus besar stadium awal seperti berikut:

Sulit Buang Air Besar (BAB) serta Perut Kembung

Ciri-ciri kanker usus besar stadium awal yang pertama adalah sulit buang air besar (BAB) dan perut kembung. Usus besar merupakan salah satu organ sistem pencernaan. Gejala kanker usus besar dapat dilihat dari sulitnya buang air besar yang disertai dengan perut kembung. Perubahan saat buang air besar dan perut yang membesar karena dipenuhi oleh tumor akan mempersulit BAB.

BAB Berdarah

Banyak orang yang menganggap bahwa BAB berdarah itu wasir, padahal bisa jadi merupakan gejala kanker usus besar stadium awal. Oleh sebab itu, perlu segera dilakukan konsultasi oleh dokter.

Hal ini dikarenakan kurangnya konsumsi makanan berserat. Gejala kanker usus besar stadium awal bisa ditandai dengan pendarahan tersebut. Feses akan berubah warna menjadi lebih gelap. Walaupun terkadang sebagian orang memiliki feses yang berwarna normal namun tetap pendarahan.

Tekstur dan Konsistensi Feses Berubah

Salah satu gejala kanker usus besar stadium awal selanjutnya dalah berubahnya tekstur feses sekitar 4 minggu. Feses bisa menjadi bertambah padat lalu keras hingga bertambah cair (diare).

Berubahnya tekstur kepadatan kotoran, patut diwaspadai. Baik bertambah keras hingga menjadi konstipasi, atau bertambah cair. Ada cara paling simpel mendeteksi kanker usus besar. Namun, cara ini hanya berlaku bila tumor/kanker tersebut berada di dekat anus.

Untuk membedakan antara wasir dan kanker usus besar yang gejalanya mirip adalah dengan mencolok dubur pasien. Bila itu merupakan kanker, maka akan terasa keras dan ada tonjolannya. Tapi bila itu merupakan wasir, dinding anus akan terasa lembek.

Selain itu, ciri-ciri kanker usus besar stadium awal lainnya adalah diare atau sembelit dan kram atau sakit perut. Kamu wajib waspada dengan gejala kanker usus besar stadium awal ini. PokerOnline

Gejala Kanker Usus Besar Stadium Lanjut

Berikut ciri-ciri kanker usus besar stadium lanjut:

– Kelelahan

– Sering merasa BAB tidak tuntas

– Perubahan pada bentuk tinja yang terjadi lebih dari sebulan

– Penurunan berat badan drastis.

Ciri-ciri Kanker Usus Besar Saat Sudah Menyebar

Apabila kanker usus besar sudah menyebar ke bagian tubuh lainnya, dapat muncul gejala berupa:

– Sakit kuning (ikterus)

– Pandangan kabur

– Pembengkakan pada lengan dan tungkai

– Sakit kepala

– Patah tulang

– Sesak napas.

Pemeriksaan Dokter untuk Kanker Usus Besar

Gejala Kanker Usus Besar Stadium Awal
Pemeriksaan Dokter untuk Kanker Usus Besar

Ciri-ciri kanker usus besar pada tahap awal memang sulit dikenali. Bahkan mungkin pada awalnya bisa tidak dirasakan gejalanya sama sekali. Karena itulah, kamu dianjurkan untuk secara rutin berkonsultasi dengan dokter tentang kesehatanmu.

Kamu lebih dianjurkan lagi untuk memeriksakan kesehatan pada dokter jika mengalmi berbagai gejala kanker usus besar seperti berikut:

– BAB berdarah

– Sering merasa BAB tidak tuntas

– Mengalami diare atau sembelit berulang

– Mengalami perubahan bentuk dan warna tinja.

Baca Juga : 5 Penyebab Kamu Sering Digigit Nyamuk Dibandingkan Orang Lain

Cara Mencegah Kanker Usus Besar

Gejala Kanker Usus Besar Stadium Awal
Ilustrasi Kanker Usus Besar

Cara mencegah kanker usus besar bisa dengan menerapkan pola hidup sehat. Menjaga konsumsi makanan sehari-hari merupakan hal yang paling harus diperhatikan Berikut beberapa cara mencegah kanker usus besar:

– Berolahraga secara rutin

– Menjaga berat badan ideal

– Berhenti merokok

– Mengurangi atau menghindari minuman beralkohol

– Mengonsumsi makanan yang kaya akan serat, seperti buah-buahan

Kamu harus senantiasa rutin mengecek kesehatan agar kanker usus besar tidak menyerangmu. Selain itu, jalanilah pola hidup sehat agar kesehatanmu tetap terjaga.

cs

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *