Uncategorized

Manfaat Telur Puyuh yang Baik untuk Kesehatan

Manfaat Telur Puyuh yang Baik untuk Kesehatan

CeritaPelangiKoin – Manfaat telur puyuh untuk kesehatan sangat banyak mulai dari menjaga kesehatan mata hingga meningkatkan energi. Kaya akan kandungan vitamin dan protein, lima butir telur puyuh setara dengan satu butir telur ayam. Namun, kandungan kolesterol telur puyuh perlu di perhatikan karena bisa berbahaya untuk kesehatan.

Telur puyuh sering di jadikan bahan campuran dalam sop, di buat sate telur puyuh, maupun sebagai jajanan anak sekolah. Dalam ukurannya yang mungil, manfaat telur puyuh ternyata tidak jauh berbeda dengan telur ayam. Telur yang berasal dari burung puyuh ini mengandung tinggi nutrisi, seperti protein dan kalium yang baik bagi kesehatan tubuh.

Kandungan gizi telur puyuh

Telur puyuh mengandung vitamin dan mineral yang tinggi, serta tinggi kolesterol. Meski begitu, kandungan kalori telur puyuh terhitung rendah, yakni dalam 50 gram hanya memenuhi empat persen kebutuhan kalori harian pada orang yang memiliki asupan kalori sebanyak 2000 kal per hari.

Dalam lima butir yang kira-kira setara dengan satu butir telur ayam, kandungan nutrisi yang terdapat pada telur puyuh adalah:

  • Protein: 6 gram
  • B2 (riboflavin): 23% dari kebutuhan harian.
  • B5 (pantothenic acid): 9% dari kebutuhan harian.
  • B12 (kobalamin): 9% dari kebutuhan harian.
  • B9 (folat): 8% dari kebutuhan harian.
  • A: 5,5% dari kebutuhan harian.
  • Selenium: 23% dari kebutuhan harian.
  • Fosfor: 12,5% dari kebutuhan harian.
  • Zat besi: 10% dari kebutuhan harian.
  • Zinc: 5% dari kebutuhan harian.

Tak hanya itu, seporsi sajian telur puyuh juga menawarkan sedikit vitamin B1, B3, B6, dan E, serta mineral lain berupa kalsium, magnesium, potasium, dan mangan. Sedangkan asam lemak omega-3 dan omega-6 di dalamnya bisa memenuhi 13% dari kebutuhan harian Anda. 

Perbandingan gizi telur puyuh dengan telur ayam

Secara umum, baik telur puyuh maupun telur ayam sama-sama bisa memberikan manfaat untuk kesehatan dan juga dapat memicu gangguan kesehatan apabila di konsumsi secara berlebihan atau di masak dengan cara yang kurang sehat.

Jika di lihat dari jumlah kandungan gizinya, nutrisi telur puyuh tidak jauh berbeda dengan telur ayam kecuali dari segi jumlah kolesterol, riboflavin, vitamin B12, dan zat besi.

Dalam 100 gram telur puyuh, kandungan riboflavin dan zat besinya hampir dua kali lipat dari yang terkandung dalam 100 gram telur ayam. Vitamin B12 dalam telur puyuh pun kandungannya lebih tinggi di banding dari telur ayam.

Protein telur puyuh juga tidak kalah dengan telur ayam. Di mana mengonsumsi 5 butir telur puyuh artinya Anda sudah mendapatkan asupan protein yang sama ketika makan 1 butir telur ayam.

Manfaat telur puyuh untuk kesehatan

Berkat kandungan nutrisinya, telur puyuh sangat bermanfaat dalam menjaga kesehatan tubuh. Menurut hasil riset yang di muat dalam International Journal of Scientific and Research Publication, manfaat makan telur puyuh dapat membantu dalam menjaga fungsi organ-organ tubuh dan mencegah penyakit.

Berikut sejumlah khasiat telur puyuh yang tidak boleh di lewatkan:

1. Menjaga kesehatan mata

Vitamin A termasuk vitamin yang cukup banyak terkandung dalam telur puyuh. Salah satu fungsi vitamin ini adalah sebagai antioksidan yang melindungi mata dari kerusakan serta menjaga kemampuan penglihatan agar tetap normal.

2. Menjaga fungsi otak

Kandungan vitamin dalam telur puyuh membantu proses neurogenesis, menjaga fungsi saraf, dan plastisitas otak. Konsumsi telur puyuh dengan segala kandungan nutrisinya juga bisa membantu dalam menjaga fungsi kognitif pada orang dewasa.

3. Sumber protein

Protein merupakan nutrisi yang sangat penting untuk membangun otot dan sel tubuh. Kandungan protein dalam satu porsi sajian telur puyuh tidak jauh berbeda dengan satu butir telur ayam. Karena itu, telur puyuh bisa menjadi alternatif sumber protein yang cukup baik.

4. Melindungi kesehatan hati

Telur puyuh di percaya mengandung senyawa yang baik bagi kesehatan organ hati. Manfaat telur puyuh ini konon muncul karena dapat menstabilkan kadar transaminase ALP, ALT, dan TP, serta mengurangi degenerasi jaringan organ hati.

5. Meningkatkan energi

Manfaat telur puyuh selanjutnya ialah meningkatkan energi tubuh. Sebab, kandungan mineral dan mikronutrien yang dimiliki telur puyuh dipercaya dapat membantu tubuh menjadi berenergi, terutama jika dikombinasikan dengan sumber protein dan karbohidrat lainnya.

6. Meningkatkan metabolisme tubuh

Manfaat telur puyuh yang tidak boleh diremehkan ialah meningkatkan metabolisme tubuh. Pasalnya, kandungan vitamin B yang dimiliki telur puyuh dapat meningkatkan aktivitas metabolik di dalam tubuh.

7. Meningkatkan sistem imun tubuh

Manfaat telur puyuh selanjutnya datang dari kandungan vitamin C dan vitamin A-nya. Kedua vitamin ini dianggap mampu bertindak sebagai antioksidan sehingga bisa menetralisir radikal bebas dan menjaga kesehatan Anda.

8. Meredakan gejala alergi

Protein ovomucoid yang ada dalam telur puyuh berfungsi sebagai pereda alergi alami. Oleh karena itu, jika mengalami alergi ringan yang memicu gejala seperti bersin-bersin atau radang, mengonsumsi telur puyuh bisa sedikit membantu meredakan gejalanya.

9. Mengurangi risiko terkena anemia

Kandungan zat besi yang cukup tinggi pada telur puyuh berkhasiat untuk mencegah anemia. Anemia terjadi saat tubuh kekurangan sel darah merah, sehingga menimbulkan sejumlah gejala seperti mudah lelah, pusing, hingga wajah pucat. Kondisi kurang darah ini bisa berbahaya karena mengganggu kinerja organ dalam tubuh.

10. Menurunkan tekanan darah

Kandungan kalium dalam telur puyuh berkhasiat untuk menurunkan risiko tekanan  darah tinggi dan penyakit jantung. Kalium juga berfungsi untuk melebarkan pembuluh darah dan mengontrol tekanan darah dalam tubuh. 

Cara memasak telur puyuh yang aman

Telur puyuh dapat dikonsumsi dengan banyak macam cara sama seperti telur ayam. Perbedaannya hanya terletak di waktu memasaknya yang jauh lebih singkat karena ukurannya lebih kecil.

Di Jepang, telur puyuh sering dikonsumsi sebagai pendamping sushi. Negara-negara Asia lainnya seperti Korea Selatan dan Indonesia, justru mengonsumsi telur puyuh sebagai camilan atau pendamping hidangan lainnya.

Mengolah telur puyuh yang paling mudah adalah dengan cara merebusnya. Telur puyuh dapat dikonsumsi sebagai makanan sampingan, ditambahkan salad, atau dicincang untuk dijadikan salad telur. Telur puyuh yang sudah direbus dapat disimpan dalam lemari es hingga 3-5 hari.

Risiko bahaya makan telur puyuh secara berlebihan

Harap diingat bahwa manfaat telur puyuh tersebut masih memerlukan penelitian yang lebih luas agar terbukti secara akurat.

Telur puyuh juga termasuk makanan tinggi kolesterol. Suatu penelitian menyatakan bahwa kadar kolesterol telur puyuh pada bagian kuning telurnya lebih tinggi dari bagian kuning pada telur ayam. 

Satu porsi telur ayam yang berisi satu butir mengandung sekitar 210 mg kolesterol. Sementara itu, satu porsi telur puyuh yang terdiri dari beberapa butir mengandung 422 mg kolesterol.

Jika memiliki riwayat punya kadar kolesterol yang tinggi, sebaiknya hindari mengonsumsi telur puyuh secara berlebihan. Anda bisa mendapatkan berbagai gizi yang terdapat di dalam telur ini dari bahan makanan lain yang lebih aman untuk kadar kolesterol di tubuh.

Karena itu, konsumsinya mesti dibatasi. Usahakan agar Anda tidak mengonsumsi telur puyuh tidak lebih dari lima butir dalam sehari. Semua yang berlebihan tentu tidak baik, bukan?

Selain itu, bila Anda memiliki kondisi medis tertentu, Anda pun sebaiknya berkonsultasi dengan dokter terlebih dulu. Dengan ini, Anda bisa mengetahui apakah konsumsi telur puyuh memang baik untuk kesehatan Anda.

Sumber : Pelangi koin

cs

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *