7 Cara Atasi Asma yang Kambuh Tiba-tiba
BERITA KESEHATAN TIPS & TRICK

7 Cara Atasi Asma yang Kambuh Tiba-tiba

Intinya jangan panik ya guys jika asma tiba-tiba kambuh! Nah inilah 7 cara atasi asma yang kambuh tiba-tiba tanpa menggunakan inhaler! Simak ya.

PELANGIKOIN LOUNGE – Penyakit asma pada dasarnya membutuhkan perawatan konstan yang tepat setiap saat. Salah satu hal yang biasanya sering kali dapat dilakukan untuk mengatasi penyakit ini saat penderita mulai kambuh adalah dengan inhaler. Namun, bagaimana jika di momen tertentu kita kehilangan inhaler tersebut? POKER ONLINE

Nah, dilansir healthxchange.sg ada 7 cara atasi asma yang kambuh secara tiba-tiba. Simak informasi selengkapnya!

1. Menghindari udara dingin

7 Cara Atasi Asma yang Kambuh Tiba-tiba

Waspadalah terhadap perubahan cuaca di tempat kamu berada terlebih jika kamu sedang berpergian. Sebab, cuaca yang dingin atau terlalu panas dan kering dapat memicu peradangan yang justru dapat memperparah asma.

2. Duduk tegak

7 Cara Atasi Asma yang Kambuh Tiba-tiba

Saat asma mulai kambuh, hentikan apa pun yang sedang kamu lakukan dan segera mengambil posisi duduk tegak. Sebab, membungkuk atau berbaring saat asma kambuh dapat membuat napas menjadi lebih sesak.

3. Ambil napas panjang dan dalam

7 Cara Atasi Asma yang Kambuh Tiba-tiba

Cobalah mengambil napas panjang dan dalam saat posisi kamu sudah duduk tegak. Pasalnya, hal ini dapat membantu memperlambat pernapasan dan mencegah hiperventilasi. Tarik napas melalui hidung dan bernapaslah melalui mulut.

4. Tetap tenang

Jangan panik saat kamu mulai merasakan asma yang kamu derita mulai kambuh. Hadapi semuanya dengan tenang, karena tetap tenang dalam kondisi tersebut dapat mencegah pencegatan lebih lanjut dari otot dada sehingga membuat pernapasan jadi lebih mudah.

5. Pergi dari pemicunya

Serangan asma yang muncul secara tiba-tiba bisa saja dipicu oleh debu, asap rokok, atau bau bahan kimia. Ketika hal tersebut terjadi, pergi dari hal yang memicunya sesegera mungkin dan berpindah ke tempat lain dengan lingkungan dan udara yang lebih baik merupakan salah satu hal yang perlu kamu lakukan.

6. Minum minuman berkafein yang panas

Minuman berkafein yang masih dalam kondisi panas seperti kopi nyatanya dapat membantu membuka sedikit saluran udara ketika asma mulai kambuh. Tidak hanya itu, meminum minuman berkafein panas ini juga akan memberikan sedikit kelegaan selama satu atau dua jam.

7. Mencari bantuan medis darurat

Jika asma yang kambuh sudah sangat parah dan tidak bisa kamu kontrol dengan beberapa cara di atas, sebaiknya segeralah cari bantuan medis darurat. Biasanya, hal tersebut terjadi setelah periode istirahat dengan tanda batuk dan kesulitan bernapas yang tidak hilang-hilang.

Beberapa cara di atas bisa saja ampuh atasi asma tanpa menggunakan inhaler jika kondisi asma yang muncul tidak parah. Namun, Cobalah cara di atas jika kamu memang sedang sangat terdesak dan kehilangan inhaler. Sebab, alangkah lebih baiknya jika kamu tetap membawa inhaler dan obat asma lainnya yang dianjurkan oleh dokter.

SUMBER : PELANGI KOIN

cs

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *